JAKARTA - Zannuba Arirfah Chafsoh alias Yenny Wahid menilai NU harus kembali meneguhkan sikapnya untuk membangun maslahat bagi masyarakat, tanpa terkait politik praktis.
"Itu menurut saya sikap yang sangat bijaksana, karena bagaimanapun NU itu dibutuhkan oleh semua bangsa ini, bukan hanya kelompok NU saja. Jadi kami menghargai sikap pengurus NU yang ingin melepas dari politik. Karena harus dijaga independensi NU supaya tidak terjerat dalam kepentingan sesaat," terang Yenny dalam kesempatan peringatan hari lahir ke-85 NU di Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (17/7/2011).
Menurut dia, NU sudah lama bersama masyarakat. Artinya, kata dia, dalam harlah ini NU agar lebih mengurusi umat karena memang makin lama makin kuat di tengah-tengah masyarakat.
"Saya rasa memang dalam rangka ultah NU, tahun ini memang sangat baik sekali jika NU kembali meneguhkan sikapnya untuk membangun maslahat masyarakat tanpa terkait politik praktis," terang putri mendiang mantan Presiden Gus Dur itu.
Ketua Umum Partai Kedaulatan Bangsa Indonesia (PKBI) ini menjelaskan, bagi tokoh NU yang terlanjur masuk politik praktis maka harus menjaga nama baik NU. "Tidak menggunakan NU untuk kepentingan pribadinya atau kepentingan politik sesaatnya," tandas dia.
Selama ini, ada partai yang mengatasnamakan pendukungnya dari NU, bagaimana? "Betul-betul, kalau masalah konstituen tentu wakilnya dilakukan oleh orang per orang, tetapi tidak bisa kemudian mengatasnamakan organisasi untuk mendukung satu partai politik tertentu," jawab Yenny.
Terkait ajakan kiai NU masuk ke PPP, Yenny berujar, "Saya rasa warga NU ini sangat cerdas dan mampu memilah-milah partai. Partai mana yang sungguh-sungguh membela kadernya atau parpol mana yang mengatasnamakan NU untuk kepentingan politiknya saja."
"Saya rasa warga NU sama seperti warga lainnya, butuh aspirasinya didengar. Butuh aspirasi politiknya didengarkan, dan kesejahteraan masyarakat yang paling utama diperjuangkan. Partai yang bisa mengawal kepentingan itu, pasti akan mendapat amanah dari warga NU," lanjutnya.
Apakah benar ada ajakan PPP? "Iya benar," ujar Yenny. Apakah ibu ada ajakan? "Iya insya Allah begitu," ucapnya singkat.
Belum ada tanggapan untuk "Yenny Wahid: NU Harus Utamakan Umat Bukan Politik"
Post a Comment