Tempat Wisata Terpencil & Terindah di Kalimantan, Cocok Buat Liburan


Pulau Kalimantan sebagai salah satu pulau terbesar di Indonesia, punya keindahan terpendam dibeberapa sisi. Tidak hanya Malang, Bali, Bandung, Raja Ampat dll. Coba deh sekali-kali, buka atlas, dan buka-buka aplikasi travel dan cari destinasi kota-kota di Kalimantan. Berikut daftar tempat-tempat wisata keren, terpencil jarang dikunjungi namun indah banget di Kalimantan.

1. Danau Biru Pengaron Kalimantan Selatan

Danau yang memang benar-benar terlihat berwarna Biru ini terletak di desa Sungkai, kecamatan Simpang Empat Pengaron, Kabupaten Banjar Kalimantan Selatan. Sekitar 100 kilo dari Ibukota Kalsel, Banjarmasin. Danau dari galian bekas tambang ini sangat indah untuk dikunjungi, dibuat foto-foto maupun berenang.

2. Bukit Tangkiling, Palangkaraya

Bukit penuh legenda ini, ada di ibu kota Kalimantan Tengah, Palangkaraya. Ketinggiannya cuma 500 meter, setengah jam kalau di daki.

3. Pulau Randayan, Singkawang

Pulau Randayan berada di pesisir kota Singkawang Kalimantan Barat. Bisa dijangkau lebih mudah dengan pesawat ke Pontianak lalu ke kota Singkawang. Kota dengan kebudayaan tionghoa terkental di Indonesia. Pulau Randayan sendiri sangat indah, meskipun luasnya kecil. Perjalanan dari Teluk Suak, Singkawang ini bisa dilakukan dengan kapal motor ataupun speedboat.

4. Danau Labuan Cermin, Berau

Salah satu obyek wisata unggulan di Kabupaten Berau. Danau Labuan Cermin terletak di desa Labuan Kelambu, Kec. Biduk-biduk, Berau. Lihat nih cantiknya:

5. Air Panas Semolon, Malinau

Taman Wisata Air Panas Semolon terletak di desa Paking, kecamatan Mentarang kabupaten Malinau Kalimantan Utara. Air panas yang mengalir ini unik, karena turun dalam berundak-undak seperti air terjun kecil-kecil yang indah.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Tempat Wisata Terpencil & Terindah di Kalimantan, Cocok Buat Liburan"

Post a Comment