Jombang, Ikatan Pelajar Putri Nahdhatul Ulama (IPPNU) secara nasional akan melangsungkan kongres XVII pada 4-8 Desember 2015 di Boyolali, Provinsi Jawa Tengah. Sejumlah cabang telah menyiapkan diri untuk menyambut momen permusyawaratan tertinggi di IPPNU ini, termasuk kriteria calon ketua umum pimpinan pusat IPPNU periode selanjutnya.
Aliyah, Ketua Pimpinan Cabang (PC) IPPNU Jombang, Jawa Timur mengatakan, calon Ketua PP IPPNU hendaknya kader NU yang amanah dan memahami Ahlussunnah wal Jamaah (Aswaja) sebagai ruh gerakan dalam merumuskan dan menjalankan program-program IPPNU.
“Kami perwakilan dari PC IPPNU Jombang memandang calon PP IPPNU yang baik dan progresif adalah kader IPPNU yang amanah dan paham terhadap Aswaja,” katanya kepada , Rabu (2/12) pagi.
Sampai saat ini pihaknya masih intensif mendiskusikan dan menggali informasi terkait perkembangan semua calon yang sudah ramai diperbincangkan. Selain itu ia meminta kepada semua kadernya untuk tidak gegabah dalam menentukan calon.
Yang tidak kalah penting, kata Aliyah Ketua PP IPPNU, harus memahami Aswaja dari semua sisi dan dapat mengaplikasannya pada kehidupan nyata. Ia mengkhawatirkan masuknya paham atau aliran yang tidak sesuai dengan Islam an-Nahdliyah yang menjunjung tinggi terhadap nilai-nilai kesantunan dalam berdakwah.
“Karena di zaman modern ini terdapat banyak perkembangan termasuk segala informasi dan fasilitas bisa diakses melalui internet, dikhawatirkan dimasuki oleh paham-paham lain dan kepentingan yang yidak sesuai dengan visi misi IPPNU. Namun kalau Ketua PP IPPNU memiliki sikap amanah dan memahami Asawja dengan benar, maka jati diri IPPNU akan tetap terjaga,” terangnya. (Syamsul/Mahbib)
Sumber: NU Online
Beranda » berita NU »
berita pesantren terbaru »
berita santri »
kabar santri »
Keislaman »
kenuan »
Nadhlatul Ulama »
NU
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Belum ada tanggapan untuk "Cabang Berharap Ketua Umum IPPNU Kelak Mengerti Aswaja"
Post a Comment