Jakarta, NU Onlline
Pembukaan Rakernas Muslimat NU di Asrama Haji Pondok Gede Kamis (3/12) ditandai dengan penandatanganan kerja sama antara Muslimat NU dengan John Hopkins Center for Communication Program, sebuah lembaga yang didirikan John Hopkins.
Kerja sama itu dijalin lantaran lembaga pembangunan internasional non-pemerintah yang bersifat nonsektarian, nonpolitik dan nirlaba, di bawah John Hopkins Bloomberg School of Public Health, tersebut menilai Muslimat selama ini cukup konsisten membangun umat.
"Turut berperan menyukseskan program Sustainable Development Goals (SDGs) yang telah menjadi kesepakatan negara-negara di dunia. Komitmen yang ditunjukkan Muslimat NU selama ini, membuat sejumlah lembaga nasional maupun internasional tertarik menawarkan kerjasama," ujar Fitri Putjuk, Country Representatif John Hopkins.
Kerja sama ini, menurut Fitri, bertujuan meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat Indonesia melalui program bantuan teknis dan pembangunan secara terpadu dalam mendukung program keluarga berencana nasional.
"Kerja sama ini mengupayakan percepatan dan pencapaian program KB dan kesehatan Reproduksi di lima kabupaten-kota di DKI Jakarta dan Jawa Tengah," imbuhnya.
Ketua Umum Muslimat NU Khofifah Indar Parawansa menambahkan, komitmen Muslimat dalam berhidmat kepada ummat sejalan dengan tanggung jawab besar yang diemban NU sebagai lembaga keulamaan yang mengayomi umat.
"Banyak program Muslimat yang selaras dengan tujuan SDGs. Di bidang kesehatan, pendidikan, pemberdayaan ekonomi masyarakat hingga menjaga perdamaian untuk peradaban dunia yang lebih baik," tuturnya. (Abdul Malik Mughni/Abdullah Alawi)
Sumber: NU Online
Beranda » berita NU »
berita pesantren terbaru »
berita santri »
kabar santri »
Keislaman »
kenuan »
Nadhlatul Ulama »
NU
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Belum ada tanggapan untuk "Muslimat NU Jalin Kerja Sama dengan John Hopkins"
Post a Comment